Cara Beli Langganan Akuntansiku
1. klik Pengaturan, pilih Langganan Premium

2. Selanjutnya, akan muncul tampilan gambar seperti di bawah ini.
Untuk berlangganan maka kamu perlu klik tombol Perpanjang Langganan

3. Kamu akan diminta untuk memasukkan Jumlah Hari berlangganan seperti pada contoh.
Semakin lama langganan, maka akan semakin murah
Apabila kamu telah selesai memasukkan jumlah hari, kamu bisa langsung mengonfirmasi dengan klik tombol Konfirmasi di bagian kanan bawah.

Semakin lama langganan yang Anda pilih, semakin murah harganya!
4. Pilih metode pembayaran. Akuntansiku menyediakan beberapa metode pembayaran yaitu diantaranya
- Transfer manual BCA
- Virtual Account banyak Bank ( Otomatis )
- QRIS ( Otomatis)

Silakan untuk memilih metode pembayaran yang lebih nyaman menurut Anda.
Contoh : Metode Pembayaran Transfer Manual BCA
5. Apabila Anda menggunakan Transfer manual BCA maka akan muncul invoice yang berisikan keterangan total pembayaran yang harus kamu bayarkan di bagian kanan bawah.

Transfer ke nomor rekening, dengan nominal yang sama sampai 3 digit terakhir
Transfer dengan nominal yang benar agar dapat cepat diproses oleh admin

6. Selanjutnya, kamu perlu klik tombol Upload Bukti Pembayaran di bagian kiri atas.

7. Scroll ke bagian bawah, untuk mengupload bukti pembayaran kamu bisa klik Choose File.
Pastikan file yang kamu pilih sudah benar dan pembayaranmu sudah sesuai lalu klik Kirim Bukti Pembayaran.

8. Selanjutnya kamu hanya perlu menunggu pembayaran di konfirmasi oleh pihak Akuntansiku namun, apabila statusmu masih belum berubah menjadi active, kamu bisa menghubungi Customer Service Akuntansiku agar pembayaranmu segera di proses.