Cara Membuat Transaksi Piutang

1. Login ke akun Akuntansiku milikmu https://akuntansiku.co.id/login

2. Masuk ke perusahaan yang ingin kamu tambahkan transaksinya.

3. Setelah kamu login, akan ada tampilan dashboard seperti gambar di bawah ini. Selanjutnya kamu klik tombol tambah di bagian atas yang berada di sebelah nama perusahaanmu.

4. Untuk menambahkan transaksi secara manual, kamu hanya perlu memasukkan data yang dibutuhkan seperti yang diminta pada halaman ‘tambah transaksi’

5. Untuk menginput transaksi piutang, pada kolom Jenis Transaksi harus diisi dengan Piutang seperti gambar di bawah sehingga dapat tercatat pada Laporan Hutang Piutang.

6. isi data data lain seperti dari kredit, nominal, catatan, bunga (opsional), kontak

7. Untuk menambah data seperti pajak yang dikenakan, tanggal jatuh tempo, maupun lampiran kamu dapat menambahkan dengan cara klik Opsional.

8. Kamu hanya perlu mengisi data sesuai dengan yang kamu butuhkan. Apabila kamu telah selesai maka klik tombol Simpan di bagian bawah.

9. Kemudian, akan muncul preview untuk mengecek apakah data yang kamu masukkan sudah sesuai atau belum

jika sudah sesuai, maka klik simpan

10. Setelah muncul notifikasi Berhasil menambahkan transaksi di bagian kiri atas.


Cek Laporan Piutang

1. Buka laporan piutang, dengan cara klik laporan kemudian piih hutang piutang

2. Apabila muncul tampilan seperti di bawah ini dan kamu menemukan transaksi yang baru saja kamu input, tandanya transaksi piutang kamu sudah masuk ke laporan hutang piutang.

Apakah Artikel ini membantu?

Beri rating sekarang